Cari Blog Ini

Minggu, 10 Juli 2011

Cuap-Cuap


Cuap-Cuap
Aku mulai sadar,,,perlahan seiring berjalannya waktu aku, kamu dan mereka tumbuh menjadi dewasa. Sungguh kita tidak pernah tahu bagaimana kehidupan kelak. Dengan siapa bertemu dan dimana akan banyak menghabiskan waktu. Sulit menatap masa depan dan terkadang itu menbuat sebuah ketakutan.
Bukankah ini menyenangkan??? Apa yang kupikirkan??? Entahlah,,,banyak yang ingin kubayangkan, sebanyak impian yang kugantungkan. Andai semua bisa sangat menyenangkan tentu akan sangat bahagia karena telah lahir disini. Bagaimanapun ada banyak orang diluar sana dan aku ingin mengenal mereka semua, mengetahui peradaban mereka. Setiap detik dan waktu banyak hal yang terlintas dalam pikiran kita, entah bagaimana semua itu bisa terus menghantui jiwa dan pikiran. Apa semua yang kita pikirkan itu benar??? Aku mungkin akan merasa sangat senang jika apa yang kupikirkan menjadi nyata,,,oh tidak,,,aku akan sangat bahagia. Jangankan untuk melihatnya menjadi nyata, membayangkannya saja sudah begitu menggetarkan. Hari ini hari yang indah demikian juga esok dan seterusnya. Setiap hari akan sangat menyenangkan bila dimengerti dengan bijaksana.
Ada yang bisa memberi jawaban????
Kapan kita benar-benar akan merasa puas dengan kehidupan???
Bagaimana bisa hidup ini terasa mudah oleh beberapa orang??? Dan terasa sangat sakit bagi yang yang lainnya???
Sungguh akan ada waktu dan saat-saat dimana ada rasa senang, sedih, takut, haru, marah dan kecewa. Sering ada rasa jenuh benar-benar jenuh lalu secara perlahan akan muncul sedikit demi sedikit udara yang mengisi kehampaan. Tahu kah saat aku berada ditengah keramaian,,,misalnya saja sebuah Mall, teman-teman pasti bisa membayangkannya. Bukankah ditempat seperti itu kamu akan merasa aura kesenangan orang-orang disekitarmu. Senyum dan tawa akan terlukis dalam gurata wajah-wajah mereka, lalu bagaimana denganmu??? Kalau aku menjawab, tentu akan merasa senang berbaur dengan orang-orang yang tampak senang namun masih ada saja rasa sesak yang entah bagaimana melukiskannya. Aku bukan orang yang bisa berada ditempat itu sesukaku, banyak batasan yang tidak memberi kelonggaran. Namun coba bayangkan,,,!!! Bagaimana dengan orang-orang diluar sana yang belum berkesempatan berada ditempat-tempat seperti itu. Bukankah berasa miris,,,sebagian hidup dengan nyaman dan sebagian lagi dengan penuh kebahagiaan, keduanya sama-sama punya cara bahagia yang berbeda, keduanya juga punya kesedihan dengan latar belakang berbeda. Seperti itulah,,,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar